Friday, July 2, 2010

[Vacation] Visit Bangka Belitung : Kesan Tentang Pantai Tanjung Kalian


Kalau ngomong masalah Pulau Bangka dan Belitung, jadi teringat akan keindahan alam dan keindahan budayanya serta tingkat produktifitas dari komuditi penghasilan para penduduk yang sangat baik. Pembangunan dari berbagai segi pun dibangun, maklumlah Kepulauan Bangka Belitung baru berumur hampir kayak anak yang mau bernjak dewasa.

[Personal] Hobi baru

Sebelum nya ini bukan hal baru, karena dari dulu sudah menjadi kesukaan yaitu menulis, ya.. menulis bukan suatu yang baru memang, soalnya dari dulu sudah sering menulis, dan turunannya mencatat, ya menulis pekerjaan sekolah, menulis cerita tugas bahasa indonesia dll :D .

Hmm, berhubung ini merupakan salah satu blog baru yang belum lama ini ( triwanda.co.cc) memulai dengan postingan yang menurut saya bagus, menarik dan gue banget gitu loh !!!, walaupun awal - awal nya masih meng-copy paste dari artikel dan tulisan orang namun disetiap postingan yang saya copas pasti diberika sumber dari mana artikel yang saya buat, nah.. berbeda kalau postingan yang saya buat sendiri, termasuk berbagai hal yang menarik, hmm.. begitulah kira - kira hehehe.. :D .

InsyaALLAH, semoga saya semakin tekun dengan hobi baru ini yaitu menulis postingan blog, berharap juga semoga disetiap postingan dapat memberi inspirasi berbagai kalangan netter, blogger maupun pencinta dunia maya lah,, keep share for all.

Salam.

Thursday, July 1, 2010

[Ubuntu] Instalasi Browser Google Chrome di Ubuntu

Awalnya tertarik untuk mencoba browser ini karena memiliki interface yang sederhana dan dari keamanannya katanya lebih baik dari browser - browser lainnya, tidak mengenai hal itu juga dukungan plugins atau ekstensi nya sudah banyak untuk mendukung kecepatan browser ini, sama seperti mozilla firefox dengan dukungan add-ons nya.

Wednesday, June 30, 2010

[Opini] Kenapa harus Linux ?

Kenapa harus Linux ? Linux bagi orang yang belum mengenalnya mungkin akan bertanya – tanya, atau bahkan mereka akan browsing di internet untuk mencari tahu apa itu linux ?. Sebelum mengenal komputer, orang – orang pasti mengenal sistem operasi yang bergambar jendela warna - warni  dulunya seperti MS Wind*ws 98,2000,XP , V*sta dan sekarang jendela yng ke-tujuh, kenapa begitu ?, karena mungkin dari kecil dulu sudah di”suap” sama "jendela warna - warni", ya itu juga belum tahu apakah asli atau tidak,karena dari sepengetahuan saya banyak memakai OS yang bajakan, sungguh ironis juga ya,termasuk punya di komputer saya ini loh,punya "jendela" yang abal – abal.hmhm.. kenapa nggak dulu kita mengenal linux saja ya kan gratis.!!!.

Tuesday, June 29, 2010

[Blog] Tentang blog ini

Kata seorang teman saya " Mana sih blog kamu sebenarnya.? ", jawabku " Semuanya blog aku ,hehehe..".

Blog ini merupakan unek - unek yang saya mengenai hal  yang apa yang aku senangi, tapi mengenai hal - hal yang positif bukan hal - hal yang negatif loh,, *hehehe, taukan maksudnya. Mengenai kata - kata teman saya tersebut, saya jelaskan ini hanya sebuah blog mengenai seseorang yang ndeso, katrok, gaptek . *huahahahaha :D sadis. ya ini adalah sebuah blog dari seseorang yang haus akan berita dan informasi yang cuma ngehayal yang aneh, tapi tidak yang bukan - bukan *hehehe. Blog saya yang lain juga masih aktif dan memiliki karateristik yang berbeda dari yang lain ada blog dari komunitas universitas, blogspot *info nya ada di halaman About Me.

Hmmhm.. dari gak hobi menulis blog atau catatan kini harus mencoba menulis sebuah hal yang menarik dan semua itu berasal dari pikiran serta hal - hal yang lain, ya semua itu hitung cari pengalaman buat suatu saat nanti ingin menulis buku - buku pendidikan ataupun buku tentang ilmu pengetahuan dan teknologi lah pokoknya, serta ingin berbagi juga kepada sesama dalam hal Dakwah Islamiyah, Sains, Teknologi serta Sosial dan semua hal yang bermanfaat dan positif..

Demikianlah posting saya tentang blog ini, salam buat Ibunda Tercinta serta Ayah yang Kusayangi, serta Kakak dan Adik ku yang tak dapat ku lupakan, serta teman - teman ku yang dapat berbagi tawa.

Wassalam.

[Blog] Evolusi Blog ini (impor dari blog sebelumnya)

Pertama buat blog (http://soulbadguy.blogspot.com) ini merupakan syarat memenuhi materi dari pelajaran TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi) saat masih SMA dulu, dengan isi postingannya berupa unek - unek atau kisah - kisah yang menurut ku bagus dan menarik buat dibaca. Bersama teman - teman sekelas mulai hobi nge-blog biar dikata "GO-BLOG". *hehehe..,kami semua banyak yang bervariasi dari segi memposting blog masing - masing, ada kalau gak salah senang otomotif, cerita lucu, bahkan blog ini dulu memposting lirik lagu green day berserta kord gitar,, maklum mulai senang bermain gitar waktu SMA dulu, ada juga mengenai berita yang saat itu merupakan berita yang paling HOT khususnya dalam bidang IT.

Sambil menjaga warnet sekolah bersama teman - teman mulai asyik browsing mencari tips & trik buat memperindah sebuah tampilan blog dengan segala atribut atau widget lainnya. Masih teringat saat itu tampilan blog ini masih berwarna hitam dan putih dengan widget yang berseliweran aneh, tapi gak bisa menampilkan screenshot blog itu dulu karena sudah lama dan sudah mengalami banyak perubahan, hanya tampilan guestbook dari shoutmix yang masih utuh, dan dalam komen - komen masih mencirikan anak yang masih newbie banget soal ngeblog, ada juga komen pemberi semangat dari seseorang yang pada saat itu menjadi seorang teman dekat bagiku, serta dari teman blogger juga memberikan saran yang baik untuk blog ini.

Dulu berpikir blog ini maunya dikategorikan sebagai apa ya?. masih bingung juga, namun mulai saat ini ingin menjadi sebuah blog yang menyampaikan berita - berita tentang Teknologi Informasi dan semoga berlanjut kedepannya akan menjadi sebuah website yang menyediakan informasi lebih baik dan inovatif, serta penuh kreatif. Amien

Salam tws